Setelah kesuksesan dengan MacBook Pro M1 2021, Apple baru baru ini kembali akan merilis penerusnya yaitu MacBook Pro 2022 dengan mengusung dapur pacu andalannya Apple Chip M2.
Menurut sebuah informasi, Apple akan merilis seri MacBook Pro Entry Level. disebut entry level dikarenakan harganya yang lebih murah dibandingkan dengan MacBook Pro 14 Inch dan 16 Inch.
Sebelumnya MacBook Pro 2022 Entry Level direncanakan akan di perkenalkan pada akhir tahun 2022. namun sebuah informasi terbaru mengatakan bahwa, Apple akan memperkenalkan MacBook Pro terbaru nya lebih cepat pada awal bulan maret mendatang.
Baca Juga:
MacBook Pro 2022 akan di perkenalkan pada Apple Event 8 Maret, beserta dengan beberapa perangkat terbarunya iPhone SE 3 5G, iPad Air 5 dan Komputer Mac generasi terbaru.
Mengenai spesifikasi yang digunakan MacBook Pro 2022 Entry Level, tidak ada informasi lebih lanjut tentang ini. namun mengigat chipset M1 yang digunakan pada pendahulunya MacBook Pro M1 satu satunya Entry Level 13 Inch.
Maka selain bisa dipastikan seri Entry Level MacBook Pro 2022, tentu saja hal ini juga tak akan dibekali dengan panel layar mini LED atau Promotion Display.
Sementara itu rantai pasokan raksasa yang berbasis di Cupertino tersebut terus melanjutkan produksinya selama liburan tahun baru imlek selama seminggu.
Kita berharap MacBook Pro 2022 M2 Entry Level yang akan diperkenalkan nanntinya juga ikut memperkenalkan seri terbaru dari MacBook Air 2022. untuk mengetahui informasi lebih lanjut dan produk baru lainnya yang akan di perkenalkan pada Event Apple maret mendatang, kita tunggu saja. dan tetap perbarui informasinya hanya di Gadgetaulia.com
Sampai Jumpa pada artikel selanjutnya, Apple Event Maret!